Minggu, 03 Oktober 2010

KAPASITAS FLASHDISK TIDAK SESUAI

karena perbedaan satuan di flashdisk dengan satuan di windows.
- di windows satuan 1GB = 1024MB, 1MB = 1024KB, 1KB = 1024 Byte
- sementara flashdisk, harddisk, dll, satuan 1 GB = 1000MB, 1MB = 1000KB, 1KB = 1000Byte
Jadi kalau satuan 1GB di flashdisk itu, dihitung2 dengan satuan windows ya kira2 990MB. Produsen flashdisknya bilang 1GB tapi windowsnya bilang itu cuman 990MB ya ngga bisa kita salahkan juga... wong satuannya aja udah beda.

Spesifikasi Laptop HP ProBook 4420s

Spesifikasi Laptop HP ProBook 4420s

HP ProBook 4420s  merupakan sebuah Notebook terbaru dari Hewlett-Packard yang hadir dengan layar 14-inch dan merupakan sebuah Notebook kelas bisnis. Untuk prosesor HP ProBook 4420s tersedia dalam pilihan prosesor Intel Core i7-620LM, i5-520M, i5-430M, i3-350M, atai Intel i3-330M, Dukungan Memori DDR3 sampai maksimal 8GB, Hardisk sampai 500GB, sebuah DVD Burner atau Blu Ray Combo dan untuk kartu Grafis HP ProBook 4420s hadir dengan Intel HD integrated graphics. Spesifikasi dan fitur HP ProBook 4420s lainya adalah Gigabit Ethernet LAN, eSATA/USB port, tiga buah port USB, Wifi 802.11a/b/g/n, Bluetooth, Webcam 2MP, fingerprint sensor, Multi Media Card Reader, Ekspres Slot dan OS Windows 7 atau SUSE Linux.

Bagian-Bagian Sistem Komputer

Bagian-Bagian Komputer
Komputer terdiri atas 2 bagian besar : Software/perangkat lunak dan hardware/perangkat keras.

Komputer
Hardware

* Prosesor, atau CPU unit yang mengolah data
* Memori RAM, tempat menyimpan data sementara
* Hard drive, media penyimpanan semi permanen
* Perangkat masukan, media yang digunakan untuk memasukkan data untuk diproses oleh CPU, seperti mouse, keyboard, dan tablet
* Perangkat keluaran, media yang digunakan untuk menampilkan hasil keluaran pemrosesan CPU, seperti monitor dan printer.

Bagian-bagian Komputer
Software

* Sistem operasi : Program dasar pada komputer yang menghubungkan pengguna dengan hardware komputer, seperti Linux, Windows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (tetapi tidak hanya) mengurus penjalanan program di atasnya, koordinasi Input, Output, pemrosesan, memori, serta penginstalan dan pembuangan software.
* Program komputer, aplikasi tambahan yang diinstal sesuai dengan sistem operasinya

Slot pada komputer

* ISA / PCI : Slot untuk masukan kartu tambahan non-grafis
* AGP / PCIe : Slot untuk masukan kartu tambahan grafis
* IDE / SCSI / SATA : Slot untuk harddrive/ODD
* USB : Slot untuk masukan media plug-and-play (colok dan mainkan, artinya perangkat yang dapat dihubungkan ke komputer dan langsung dapat digunakan)

Sistem Komputer Dan Tujuannya

Sistem Komputer Dan Tujuannya

1. Pengertian

Sistem komputer adalah suatu jaringan elektronik yang terdiri dari perangkat lunak dan perangkat keras yang melakukan tugas tertentu (menerima input, memproses input, menyimpan perintah-perintah, dan menyediakan output  dalam bentuk informasi). Selain itu dapat pula diartikan sebagai elemen-elemen yang terkait untuk menjalankan suatu aktivitas dengan menggunakan komputer.

Komputer dapat membantu manusia dalam pekerjaan sehari-harinya, pekerjaan itu seperti: pengolahan kata, pengolahan angka, dan pengolahan gambar.

Elemen dari sistem komputer terdiri dari manusianya (brainware), perangkat lunak (software), set instruksi (instruction set), dan perangkat keras (hardware). Dengan demikian komponen tersebut merupakan elemen yang terlibat dalam suatu sistem komputer. Tentu saja hardware tidak berarti apa-apa jika tidak ada salah satu dari dua lainnya (software dan brainware).

2. Tujuan


Tujuan pokok dari sistem komputer adalah untuk mengolah data menjadi informasi.

Pengertian Sistem

Sistem

Sistem berasal dari bahasa Latin (systēma) dan bahasa Yunani (sustēma) adalah suatu kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi. Istilah ini sering dipergunakan untuk menggambarkan suatu set entitas yang berinteraksi, di mana suatu model matematika seringkali bisa dibuat.

Sistem juga merupakan kesatuan bagian-bagian yang saling berhubungan yang berada dalam suatu wilayah serta memiliki item-item penggerak, contoh umum misalnya seperti negara. Negara merupakan suatu kumpulan dari beberapa elemen kesatuan lain seperti provinsi yang saling berhubungan sehingga membentuk suatu negara dimana yang berperan sebagai penggeraknya yaitu rakyat yang berada dinegara tersebut.

Kata "sistem" banyak sekali digunakan dalam percakapan sehari-hari, dalam forum diskusi maupun dokumen ilmiah. Kata ini digunakan untuk banyak hal, dan pada banyak bidang pula, sehingga maknanya menjadi beragam. Dalam pengertian yang paling umum, sebuah sistem adalah sekumpulan benda yang memiliki hubungan di antara mereka.